1.Buka notepad di PC/Laptop yang digunakan. Masukkan kode cheat ke dalam notepad dengan format tulisan seperti pada gambar.
3.Buka emulator ePSXe dan jalankan game yang ingin di cheat. Setelah itu keluar dengan menekan tombol Esc pada keyboard.
4.Setelah keluar (Esc) kamu akan kembali ketampilan utama emulator, kemudian pilih menu Options > Cheat Codes.
5.Maka akan muncul cheat pada kolom list. Kemudian untuk mengaktifkan cheat yang ada pada kolom list, pilih cheat yang ingin diaktifkan lalu klik Enable atau kamu juga bisa klik Enable All untuk mengaktifkan semua cheat. Jangan aktifkan atau Disable cheat [0] yang merupakan judul dari cheat tersebut. Jika sudah klik OK. Contoh Aktikan Cheat Codes Langsung Menang Balap Renang (Harus Aktifkannya harus semua peserta sudah berbaris & sudah aktif cepat off kan lagi)
800BFE64 0E60
800BFE66 0000
6.Terakhir pilih menu Run > Continue untuk jalankan game kembali dan lihatlah hasilnya.
FAQ
Q: Emulator seri berapa yang admin gunakan?
A: 1.9.0
Q: Apakah ePSXe seri lain bisa menggunakan cara di atas?
A: Bisa
Q: Format Product Code yang ada pada PlayStation DataCenter tidak sama seperti pada format product code yang dijelaskan di atas, di PlayStionCenter product code untuk game CTR-Crash Team Racing adalah SCUS-94426 sedangkan admin menggunakan format SCUS_944.26 yang mana yang benar dan harus di ikuti, dan apa akan berpengaruh pada saat mengaktifkan cheat atau menjalankan game?
A: Product Code yang disediakan oleh PlayStation DataCenter semua memang benar, tapi untuk format penyimpanan dalam folder cheats kamu harus menggunakan format yang sama seperti saya SCUS_944.26 intinya kamu harus menggunakan (_) untuk memisahkan format tulisan dengan angka dan (.) untuk memisahkan tiga nomor terdepan dengan dua nomor terakhir. Jika tidak maka file cheats tidak akan terbaca oleh emulator.
Q: Cheat tidak muncul di kolom list Cheat Codes?
A: Format file product code pada game salah atau tidak sesuai, dan pastikan format file type yang digunakan .txt
Q: Saya sudah melakukan semua hal seperti di atas tetapi tetap tidak bisa, apa penyebabnya dan apa yang harus saya lakukan?
A: 1.Pastikan Product Code sudah benar, 2.Pastikan Kode Cheat tidak salah, 3.Pastikan kamu menyimpan file cheats di dalam folder ePSXe > cheats. Pada umumnya banyak yang gagal mengaktifkan cheat pada emulator ePSXe bukan karena tidak teliti mengikuti cara yang sudah dijelaskan melainkan kode cheat yang digunakanlah yang tidak valid atau tidak benar. Code Cheats bisa kamu lihat di CodeTwink atau web lainnya. Terlepas dari semua itu tentu kamu harus memastikan kalau kamu sudah mengikuti cara diatas dengan teliti dan benar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar